Friday, November 11, 2011

0 MOLLUSCA

BAHAN AJAR BIOLOGI

Standar Kompetensi : 3. Memahami manfaat keanekaragaman hayati
Kompetensi dasar : 3.4. Mendeskripsikan ciri filum dalam dunia hewan dan peranannya bagi kehidupan.


Filum Mollusca
1. Ciri umum
Mollusca berasal dari kata mallis yang artinya lunak. Jadi Mollusca disebut juga dengan hewan lunak. Tubuhnya tidak beruas, dilindungi oleh mantel (cangkang), simetris bilateral.
2. System tubuh
a. Sistem pencernaan : mempunyai mulut, kerongkongan, lambung, usus daan anus
b. System respirasi : untuk Mollusca yang hidup didarat bernafas menggunakan paru – paru, sedangkan yang hidup di air bernafas menggunakan insang.
c. System ekskresi dilakukan dengan nefridium, yaitu organ yang berfungsi untuk mengekskresikan sisa makanan berbentuk cairan.
d. System peredaran daran darah ; tertutup, darah dapat mengangkut oksigen dan hasil metabolism serta oksigen.
e. System reproduksi : seksual dengan menggunakan spermatozoa dan ovum, meskipun mollusca termasuk hermaprodit . Sel kelamin ini dihasilkan oleh alat tubuh yang disebut ovotestes.
3. Klasifikasi
Berdasarkan bentuk dan kedudukan kakinya, Mollusca dapat dibedakan menjadi 3 kelas, yaitu :
a. Pelecypoda / Lamellibranchiate /Bivalvia

Disebut Pelecypoda karena mempunyai kaki yang pipih, disebut Lamellibranchiata karena mempunyai insang yang tersusun berlempeng – lempeng atau berlapis – lapis dan disebut dengan Bivalvia karena mempunyai dua cangkang, hidup di air laut dan air tawar, tubuhnya simetris bilateral.
Cangkang tersusun atas tiga lapis yang berturut – turut dari luar ke dalam adalah :
1. Periostrakum (lapisan tanduk), tipis dan gelap dihasilkan oleh lapisan tepimantel
2. Prismatic berbentuk prisma, tebal dan terdiri dari Kristal CaCO3
3. Lapisan nakreas (lapisan mutiara), tersusun atas Kristal CaCO3 yang dihasilkan oleh seluruh permukaan mantel
Alat indera berkembang dengan baik dan mempunyai 2 buah otot aduktor yang terdapat pada bagian anterior dan posterior sehingga kedua cangkang bisa membuka dan menutup. Contoh : kerang mutiara ( Pinctada margiritifera), Chima sp.
b. Cephalopoda

Cephalopoda berarti berkaki di kepala,hidup di laut dan umumnya tidak mempunyai cangkang, system syaraf berkembang dengan baik, mata berkembang dengan baik dan mirip dengan mata vertebrata, mempunyai sel pembawa warna ( kromatofora), mempunyai kantong tinta
Contoh :
- Loligo sp. ( cumi - cumi)
Memepunyai delapan buah anggota gerak yang pendek disebut tangan dan dua buah anggota gerak panjang yang disebut tentakel.
- Octopus ( gurita)
Mempunyai delapan anggota gerak

- Nautilus
Tubuhnya dilindungi dengan cangkang, tidak mempunyai kantong tinta dan tidak mempunyai kromatofora

c. Gastropoda

Struktur anatomi dari Achatina fulica ( bekicot)

- Merupakan hewan berkaki di perut, tubuh asimetris, bercangkang membentuk kerucut
- pada kepala terdapat tentakel panjang dengan bintik mata untuk membedakan gelap dan terang
- tentakel yang berukuran pendek digunakan untuk mencium bau
- pada “kaki” terdapat lendir yang berguna untuk memudahkan pergerakan
- mempunyailidah perut untuk memotong makanan
- hermaprodit
- habitatnya didarat, air laut dan air tawar
Contoh :
- Achatina fulica ( bekicot)
- Conus sp
- Lymnaea sp.
d. Peranan Mollusca bagi Manusia
Mollusca yang menguntungkan :
1. Sebagai sumber protein hewani, misal kerang , cumi – cumi, dan jenis lainnya.
2. Sebagai penghasil mutiara
3. Cangkang kerang dapat digunakan sebagai hiasan atau kancing baju
Mollusca yang merugikan :
1. Keong emas dapat merusak tanaman
2. Keong air dapat berperan sebagai hospes bagi cacing serta penyakit schistosomiasis.

About the Author

Author info. Search this text in your template code and replace it.

    Other Recommended Posts

  • Biologi X semester2, Mollusca, taksonomi Mollusca

0 comments:

Post a Comment

 
back to top